• RAIH BEASISWA DOUBLE DEGREE
  • SKPI - Program Studi Ekonomi Syariah
  • Studi Banding GIS 2021

Bekali Mahasiswa yang akan menempuh dunia kerja, Prodi Ekonomi Syariah adakan Sertifikasi Keahlian Pendamping Ijazah

28 Maret 2023

Program Studi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan kembali mengadakan kegiatan Sertifikasi Keahlian Pendamping Ijazah, yang diikuti oleh 192 mahasiswa. Hal ini untuk membekali mahasiswa yang akan menempuh dunia kerja.

Sertifikasi tersebut bekerjasama dengan PT. Nextup Kolegia Indonesia, dimana selama ini program kegiatan tersebut mampu meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di kalangan Milenial. Pelatihan tersebut diisi dengan pelatihan “Digital Marketing” yang disampaikan oleh M. Arif Rahmat, SHI, selaku Direktur dari PT. Nextup Kolegia Indonesia, dimana membekali mahasiswa dengan ilmu tentang Pendekatan Digital dalam melakukan aktivitas penjualan suatu produk yang diawali dengan melakukan riset pasar, riset produk, menentukan target pasar, dan bagaimana cara memasarkan produk di era yang serba digital.

Kegiatan tersebut dibagi menjadi 2 sesi, sesi pertama diisi dengan pemaparan materi tentang Digital Marketing yang sebelumnya dilakukan pre test untuk melihat kemampuan mahasiswa sebelum dibekali materi ,kemudian sesi yang kedua diisi dengan praktek.

Praktek pelatihan digital marketing yaitu dengan membuat akun google my business, instagram business, tips sukses penjualan di shopee, bagaimana melihat sikologi custumer, tafic penjualan dan kiat –kiat menarik minat kunjungan pada toko online yang sudah dibuat. (Syifa/Wahyu)

Galeri Video

We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree